Momentum Pelaku Usaha Masuki Era Normal Baru Dengan ‘Gerakan BISA’

Pengunjung menikmati suasana Pantai Tanjung Tumpaan, Minahasa, Sulawesi Utara, Minggu (19/7/2020). 

Manado – Dinas Pariwisata Daerah (Disparda) Sulawesi Utara optimistis “Gerakan BISA’ (bersih, indah, sehat, aman) menjadi momentum bagi pelaku usaha memasuki era normal baru.

“Awalnya normal (sebelum pandemi COVID-19), kemudian menjadi abnormal dan entah sampai kapan akan menjadi normal lagi situasi ini,” sebut Kepala Bidang Pengembangan Kelembagaan Kepariwisataan, Roy Saroinsong, mewakili Kepala Dinas pada acara ‘Gerakan BISA’ di destinasi wisata ‘Sumaru Endo’, Kabupaten Minahasa, Jumat.

Roy mengatakan, kenapa Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) melakukan ‘Gerakan BISA’ karena untuk mendorong sektor pariwisata yang terpuruk akibat COVID-19.

“Dilakukannya gerakan ini karena kita pahami betul ketika awal COVID-19 menjadi pandemi, salah satu sektor yang terpuruk adalah pariwisata, sehingga perlu didorong,” katanya.

Sektor pariwisata menurut Roy, menjadi penyumbang devisa negara setelah sektor minyak dan gas.

Bagikan
etalaseinfo.co.id