Spoiler One Piece 993 dan Kabar Naruto Mati, Netizen: Aku Sedih

Jakarta – Spoiler One Piece 993 dan kabar Naruto mati menjadi pembicaraan hangat di Twitter dan Google Trend. Keduanya menyuguhkan cerita yang menyedihkan hingga memancing reaksi netizen.

“Saya selaku OPLovers berbela sungkawa atas perginya Uzumaki Naruto, tokoh besar desa Konoha sekaligus sang tokoh utama. Semoga amal baiknya diterima dan rating animenya tidak menurun,” tulis akun P**************.

“Meskipun ku lebih suka one piece daripada naruto tapi ketika liat naruto mati ku merasa sedih,” tulis @ @a************ dengan hashtag #NARUTO #HINATA

Netizen lain ikut sedih dengan perkembangan cerita One Piece 993 dan kabar Naruto mati. Warganet pecinta mangga berharap tidak ada kabar yang lebih buruk.

“Ini betebaran kabar Naruto mati, trus ini gantian spoiler one piece ch 993 kalo tangan kiku ditebas kaido… Ayo kabar buruk apalagi buat manga 90an ini,” tulis @f************.

Tentunya, netizen juga mengucapkan terima kasih atas cerita yang telah disuguhkan Naruto bagaimana pun endingnya. Meski tetap saja membandingkannya dengan spoiler One Piece 993.

“Kalo beneran di Boruto chapter selanjutnya meninggal cuma mau bilang terimakasih udh nemenin masa kecil gue. Lutfy aja belom nemu One Piece masa lu pergi duluan #Naruto,” tulis @R********.

Dalam spoiler One Piece 993, lengan Kiku diceritakan terpotong akibat serangan Kaido yang menggunakan jurus slicing wind. Sebelumnya, Kaido telah diserang Red Scabbers tanpa henti.

Kaido sebetulnya terkejut dengan serangan Red Scabbers tanpa henti dengan teknik dua pedang. Kaido bahkan sempat melihat bayangan Kozuki Oden di belakang para samurai.

Sementara itu Bao Huang atau Baofang, anak buah Kaido berhasil mengetahui lokasi Yamato. Bao yang mampu berada di dua tempat sekaligus, juga mengejar Shinobu di lokasi lainnya.

Bao melaporkan informasi tersebut pada King, yang kemudian mengutus Flying Six untuk membawa Momonosuke. Sasaki diceritakan berhasil menemukan lokasi Momo dan Shinobu.

Sasaki kemudian melakukan penyerangan yang berhasil ditangkis Yamato, namun di saat itulah Kaido mengeluarkan jurus yang melukai Kiku. Manga One Piece 993 akan dirilis Manga Plus pada Minggu (25/10/2020) pukul 23.00 WIB.

Kabar Naruto mati berasal dari lanjutan pertempuran melawan Isshiki Otsutsuki di Boruto chapter 51. Naruto, Sasuke, dan Boruto dalam kondisi terdesak, hingga sang Hokage tersebut memutuskan mengeluarkan kekuatan tersembunyi.

Kekuatan yang dibantu Kurama tersebut berdampak fatal pada Naruto meski meningkatkan peluang kemenangan. Menghadapi risiko tersebut, Naruto dikisahkan telah menyiapkan diri sejak resmi menjadi Hokage. (Dtk)

Bagikan
etalaseinfo.co.id