
Bandarlampung – Ratusan buruh di Lampung melakukan aksi demonstrasi menolak UU Cipta Kerja di Tugu Adipura Bandarlampung, Kamis.
Massa yang tergabung dalam aliansi buruh dan serikat kerja perusahaan di Lampung itu menggelar orasi terkait penolakan UU Cipta Kerja.
Mereka sebelumnya melakukan longmarch sejauh 1 KM dari Tugu Juang menuju Tugu Adipura.
Para buruh yang mengenakan kaus dan baju berwarna merah di sepanjang perjalanan menuju lokasi Tugu Adipura terus meneriakkan penolakan UU Cipta Kerja.
Sejumlah koordinator aksi secara bergantian melakukan orasi menolak UU Cipta Kerja yang telah disahkan pada 5 Oktober 2020. Massa pendemo dengan tertib duduk di jalanan untuk mendengarkan orasi para koordinator aksi. (Ant)