Total 47 Kasus, Pasien Positif Covid-19 di Metro Terus Bertambah

Pj Sekkot Metro, Misnan.

Metro – Jumlah kasus pasien terkonfirmasi Covid-19 di Metro kembali bertambah dengan adanya dua kasus baru sehingga total kasus kini menjadi 47. Kedua pasien tersebut berjenis kelamin laki-laki.

Pasien bernomor 46 berinisial HF berusia 66 tahun asal Kecamatan Metro Pusat. Sementara itu, pasien nomor 47 berinisial YAPA berusia 44 tahun warga Kecamatan Metro Timur. 

Diketahui pasien nomor 46 tersebut memiliki riwayat pernah dirawat di rumah sakit dan dilakukan swab pertama pada Selasa, 13 Oktober 2020, dengan hasil negatif. Kemudian dilakukan swab kedua pada Rabu, 14 Oktober 2020, dan pada 16 Oktober 2020 pasien pulang dari rumah sakit.

“Pada 20 Oktober 2020 hasil swab keluar dan pasien dinyatakan positif Covid-19. Pasien 46 ini memang menderita penyakit diabetes melitus sejak 2000. Dari riwayatnya, pasien tidak pernah bepergian ke luar kota ataupun kedatangan keluarga dari luar kota,” ujar Pj Sekkot Metro yang juga Juru Bicara Percepatan Penanganan Covid-19 Metro, Misnan, Rabu, 21 Oktober 2020.

Salah satu anak pasien tersebut bekerja sebagai petugas keamanan di Kantor KPKNL Metro. Anaknya juga sudah pernah dilakukan rapid test di kantor tempatnya bekerja beberapa bulan sebelumnya dengan hasil nonreaktif.

Selanjutnya, untuk pasien nomor 47 memiliki riwayat satu bulan yang lalu pulang dari Jakarta (Bintaro) dengan perjalanan darat untuk menjenguk anak di pondok. Namun, pasien tidak sempat bertemu dengan anaknya hanya mengantarkan makanan saja.

“Pasien juga sebulan lalu ke Bandar Lampung untuk ziarah makam orang tuanya. Untuk pasien nomor 46 dan 47 saat ini masih isolasi mandiri di rumahnya. Hari ini tim medis juga melakukan tracing dan melihat kondisi rumahnya,” ujarnya. 

Diketahui, hingga kini jumlah pasien yang terkonfirmasi positif Covid-19 mencapai 47 orang. Dari jumlah itu, 19 pasien sedang menjalani isolasi dan 26  dinyatakan sembuh. Sementara pasien yang meninggal dunia tiga orang.  (LP)

Bagikan
etalaseinfo.co.id