Update Covid-19 Indonesia 13 Oktober 2020, 50 Ribu Spesimen, Positif 340.662

Jakarta – Jumlah kasus positif virus Corona COVID-19 bertambah 3.946 kasus. Total konfirmasi positif menjadi 340.662, sembuh 263.296, dan meninggal 12.027 kasus.

Sementara jumlah suspek per hari ini tercatat sebanyak 153.822. Jumlah spesimen yang diperiksa sebanyak 50.418.

Berikut detail perkembangan kasus virus Corona di Indonesia per Selasa (13/10/2020):

Kasus positif bertambah 3.946 menjadi 340.662
Pasien sembuh bertambah 4.777 menjadi 263.296
Pasien meninggal bertambah 92 menjadi 12.027

Sebelumnya pada Senin (12/10/2020), jumlah akumulasi kasus positif virus Corona COVID-19 tercatat ada 336.716, sembuh 258.519, dan jumlah pasien yang meninggal sebanyak 11.935. (Dtk)

Bagikan
etalaseinfo.co.id